Thursday 31 July 2014

EATOLOGY

Saya dan teman - teman nongkrong saya, selalu punya keunikan sendiri dalam hal makanan. Kalau soal makan, pasti gayanya Hedonis bangeett.. Hahahaha... Selalu mau coba makanan yang aneh dan jarang ada orang yang mau coba makan. Selain unik dalam hal makan, kalau kami mau kumpul aja, tidak pernah pakai rencana, tapi langsung main culik di hari yang sama. Pokoknya selalu tiba - tiba tanpa ada rencana. Seperti kemarin, tiba - tiba kita kumpul nonton Step-Up All In, padahal gak ada rencana nonton. Setelah itu langsung -pergi makan. Kami makan di restoran, namanya Eatology. Letaknya di daerah menteng, Jl. KH. Agus Salim. Sepanjang jalan, isinya makanan semua. Untungnya eatology ini berupa restoran yang cozy abis. Kami makan beberapa jenis menu, walau tidak semua  saya foto, tapi akan saya bahas juga.


Salt Pepper Chicken Wings
Menu Appetizer, kami pesan Fried Shroom, Baked Potato dan Salt Pepper Chicken Wings. Fried Shroom, udah pasti intinya jamur digoreng pakai tepung. Isi jamurnya, jangan tanya deh. Gede, dan berasa jamur. Ciri khas makanan eatology ini, yang namanya mayonaise, dibuat dari yogurt, jadi rasanya bukan agak asam lagi, tapi asam dan segar. Waktu saya makan Fried Shroom, selain tepung dan jamur, di dalamnya dikasih sedikit yogurt, jadi agak asam. Namun kalau dipikir - pikir, namanya gorengan itu kan berminyak ya, jadi cocok banget kalau di kasih yogurt. Baked potato, tidak ada yang special, hanya kentang utuh, dipanggang, toppingnya dikasih yoghurt dan keju slice. Yang paling enak, Salt Pepper Chicken Wings. Satu porsi isi delapan slice. Rasanya? Enaaaakk...apalagi gitu dicocol sama yoghurt. Hmmmmm.... bumbunya sih indonesia banget, pakai cabe kering potongan, ada sereh iris, daun bawang iris, cocok buat lidah orang indonesia. Bumbunya agak sedikit pedas - pedas nikmat. Yang oke lagi, bumbunya meresap ke dalam ayamnya.


Spaghetti A.O.P Tuna
Menu utama, kami pesan Spaghetti A.O.P Tuna. Bukan pasta atau fettucini yang kaya tomat dan keju, tapi ini smaa sekali gak ada pasta atau keju yang overdosis. Lebih tepatnya, ini spaghetti Aglio Olio Tuna. Rasanya lebih ringan, dan tidak medok, tapi banyak minyak. Bumbunya pedas, apalagi kalau anda bukan penyuka cabe, pasti kepedasan makan Spaghetti ini. Isinya tuna iris, dan ditaburi keju. Saya akui, menu spaghetti ini, Top markotop, walau masih lebih enak Spaghetti Aglio Olio di Pisa Cafe. Hehehehhe..  Selain Spaghetti, kami juga pesan Pizza. Asli, pizza nya crunchy abis..! Makan pizza, jadi ingat, pas lebaran tgl. 28 Jul, saya dan teman - teman bikin pizza. Rasanya udah eneg dan kenyang bangettt makan pizza. Mana pizzanya itu bener - bener pizza, dan tidak tipis crunchy gitu, mirip kayak pizza hut, bukan izzi pizza. Tau donk apa beda izzi pizza dan pizza hut? Rata - rata sih, kalau izzi pizza, roti pizza cenderung tipis, sehingga tidak eneg kalau makan banyak - banyak. Kalau Pizza Hut, saya akui, roti pizzanya cenderung tebal. Jadi baru makan, 1 - 2 potong aja, udah kenyang. 


Andre's Pizza
Ini anehnya pizza di Eatology. Kalau pizza di eatology, seriusan crunchy..! Garing kayak kerupuk. Tapi booo... enaknyaa..padahal toppingnya cuma saus tomar, keju, smoked beef, dan telur. Nama menunya Andre's Pizza. Rasanya enak, dan cocok banget sama tekstur tepung rotinya yang crunchy. Gak boong deh. Enak bangeettt...! Kalau soal harga, namanya restoran ya, kayaknya gak ada yang murah, tapi harganya standard. Kami makan berempat, dengan total menu 9 termasuk minum dan 1 menu take away, habis IDR 440.000, yah, seorang IDR 100.000. Lumayan lha ya berbanding dengan rasa makanan yang enak, menurut saya gak rugi - rugi amat dicoba. Mari makan..!

No comments:

Post a Comment